Harga Asiafone Cheetah Android dengan Kamera Canggih

Salah satu produsen alat telekomunikasi yakni Asiafone nampaknya tidak mau ketinggalan dalam merancang perangkat telekomunikasi yang sekarang banyak digemari oleh masyarakat. Jika beberapa vendor sedang gencar-gencarnya mendesain smartphone dengan  berbagai macam keunggulannya masing-masing, rupanya Asiafone kini meluncurkan smartphone terbarunya yang diberi nama Aisafone Cheetah. Asiafone merupakan smartphone yang diperkenalkan dengan harga yang cukup murah yang hampir sama dengan beberapa produk dari vendor lain seperti Evercoss A28T yang memiliki harga yang sedikit lebih murah. Meskipun harganya cukup murah namun spesifikasi yang dimiliki oleh Asiafone Cheetah tergolong cukup mumpuni.

Asiafone Cheetah
Gambar Asiafone Cheetah

Fitur dan Spesifikasi Asiafone Cheetah

Asiafone Cheetah hadir dengan mengusung layar sentuh IPS 5 inci beresolusi 540 x 960 piksel, dipersenjatai prosesor Quad-Core yang memiliki kecepatan 1.2 GHz yang dikombinasikan dengan Random Access Memory berkapasitas 1 GB. Smartphone ini berjalan dengan menggunakan sistem operasi berbasis Android versi KitKat.

Sama halnya dengan beberapa smartphone dipasaran yang telah dipasangkan fitur kamera yang sangat unik untuk tiap smartphone, Asiafone Cheetah pun memiliki dua buah kamera yakni kamera depan dan kamera belakang. Untuk kamera depannya memiliki resolusi 3 megapiksel, dimana kamera depan ini memiliki semacam fitur yang sangat membantu para pengguna, tidak perlu mengatur timer, cukup menyebutkan kata “Cheese” maka secara otomatis kamera tersebut akan memotret objek. Sedangkan untuk kamera bagian belakangnya beresolusi 8 megapiksel dilengkapi dengan fitur LED flash serta mampu merekam video.

Asiafone Cheetah
Gambar Asiafone Cheetah

Sebagai media penyimpanan, Asiafone Cheetah memiliki memori internal berkapasitas 4GB serta dilengkapi pula oleh kartu slot microSD yang dapat diperluas hingga 32 GB. Smartphone ini juga menggunakan dual SIM yang mendukung untuk jaringan 2G GSM 900-1900, 3G WCDMA 2100. Untuk konektivitas, smartphone ini juga didukung oleh berbagai fitur seperti WiFi 802.11 b/g/n, WiFi Hotspot, USB, GPS, Bluetooth dan EDGE. Asiafone didukung oleh baterai yang berkapasitas 2000 mAh.

Asiafone Cheetah
Gambar Asiafone Cheetah

Berikut spesifikasi Asiafone Cheetah

  • Layar IPS 5 inci capacitive touchscreen beresolusi 540 x 960 piksel
  • Prosesor Quad Core 1.2 GHz
  • 1 GB Random Access Memory
  • Sistem Operasi berbasis Android 4.4 KitKat
  • Dual SIM
  • Kamera Utama beresolusi 8 megapiksel dilengkapi LED flash
  • Kamera depan 3 megapiksel
  • Memori Internal berkapasitas 4 GB
  • Kartu slot MicroSD up to 32 GB
  • Konektivitas 2G GSM 900-1900, 3G WCDMA 2100; WiFi 802.11 b/g/n, WiFi Hotspot, USB, GPS, Bluetooth dan EDGE.
  • Baterai 2000 mAh

Harga Asiafone Cheetah

Beberapa spesifikasi yang cukup mumpuni telah terpasang dalam smartphone ini namun harga yang ditawarkan terbilang muah untuk sekelasnya. Harga Asiafone Cheetah adalah 1 jutaan rupiah. Bagi anda yang ingin mengetahui harga dan spesifikasi smartphone lainnya seperti Evercoss Elevate Y2 A80A bisa anda temukan dalam artikel yang telah kami sajikan sebelumnya.

Harga Mito Fantasy 2 A75 Android KitKat Cukup Murah
Prev Post

Salah satu produsen alat telekomunikasi yakni Asiafone nampaknya tidak mau ketinggalan dalam merancang perangkat telekomunikasi yang sekarang banyak digemari oleh masyarakat. Jika beberapa vendor sedang gencar-gencarnya mendesain smartphone dengan  berbagai macam keunggulannya masing-masing, rupanya Asiafone kini meluncurkan smartphone terbarunya yang diberi nama Aisafone Cheetah. Asiafone merupakan smartphone yang diperkenalkan dengan harga yang cukup murah yang […]

Harga LG G2 Android Layar 5.2 Inci Kamera 13 Megapiksel
Next Post

Salah satu produsen alat telekomunikasi yakni Asiafone nampaknya tidak mau ketinggalan dalam merancang perangkat telekomunikasi yang sekarang banyak digemari oleh masyarakat. Jika beberapa vendor sedang gencar-gencarnya mendesain smartphone dengan  berbagai macam keunggulannya masing-masing, rupanya Asiafone kini meluncurkan smartphone terbarunya yang diberi nama Aisafone Cheetah. Asiafone merupakan smartphone yang diperkenalkan dengan harga yang cukup murah yang […]

Related Post

Cara Screenshot Panjang Di Hp Android

Beruntungnya, mengambil screenshot panjang di perangkat Android tidaklah sulit. Cara mengambil screenshot panjang di hp Android bisa sangat bervariasi tergantung pada merek dan model ponsel yang Anda gunakan. Namun, prinsip dasarnya seringkali mirip. Ketika Anda ingin mengambil tangkapan layar panjang, Anda biasanya perlu menggulir ke bawah hingga mencapai area yang ingin Anda tangkap. Setelah itu, […]

Tips Praktis: Cara Menggunakan Gamepad Ipega Di Android

Menghubungkan dan mengoperasikan gamepad ipega di perangkat Android bisa menjadi langkah sederhana untuk meningkatkan pengalaman bermain game Anda. Dalam dunia game yang semakin canggih, menggunakan gamepad eksternal seperti ipega dapat memberikan kontrol lebih baik dan memungkinkan Anda untuk menikmati game dengan lebih nyaman. Dengan perangkat Bluetooth, gamepad ipega dapat dihubungkan ke ponsel Android Anda tanpa […]

Harga HTC Desire 612 Jaringan XLTE yang Super Cepat

HTC yang merupakan perusahaan multinasional yang berasal dari negara Taiwan kini semakin gencar dalam meluncurkan hasil rancangannya. Setelah berhasil mengeluarkan HTC Desire 610 yang merupakan smartphone dengan level menengah, kini menurut informasi bahwa pada tanggal 9 oktober 2014 besok akan di umumkan smartphone terbaru dari HTC tersebut melalui Verizon. Smartphone ini di beri nama HTC […]

Harga Nokia X+ Smartphone Android Dual SIM

Untuk pasar tanah air nama Nokia tentunya sudah tidak asing lagi di telinga, hasil produksi dari perusahaan asal negara Finlandia ini sudah dari beberapa tahun yang lalu mewarnai pasar elektronik di Indonesia. Kini produsen tersebut mengeluarkan hasil desain terbarunya yang diberi nama Nokia X+, sesuai dengan namanya tentunya Nokia X+ ini mempunyai beberapa tambahan fitur […]

Harga Samsung Ativ S I8750 Windows Phone 8

Kabar gembira buat para pecinta smartphone khususnya pengguna Samsung, kali ini kita akan membahas salah satu smartphone hasil rancangan dari produsen Korea Selatan ini yang mendapat pembaharuan dalam sistem operasinya. Ya, Samsung Ativ S memang bukanlah produk baru dari perusahaan ini. Tepatnya smartphone ini telah dirilis 2 tahun yang lalu, namun meskipun produk lama tentunya smartphone ini […]